C
akraline.com—Kehidupan pasangan Desta dan Natasha Rizki memasuki babak baru, setelah majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan menjatuhkan vonis cerai Senin (19/6/2023).
Meskipun bercerai, hubungan dua keluarga yaitu antara keluarga Desta dan keluarga Natasha Rizki tetap terjalin baik. Apalagi ada anak-anak dari pasangan yang menikah 10 tahun silam yang bisa mengikat sekaligus mendekatkan mereka.
“Sejauh ini mereka baik-baik saja nggak ada masalah. Mereka tetap berhubungan baik, itu yang saya ketahui,” kata Hendra Siregar, pengacara Desta, saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (19/6).
Hubungan dua keluarga ini tetap berjalan baik, seolah tidak ada pengaruhnya dari perceraian. Namun untuk urusan rumah tangga Desta dan Natasha Rizki, diserahkan sepenuhnya kepada keduanya.
“Kalau soal perceraian itu kembali ke mereka karena mereka yang menjalani” kata Hendra Siregar.
Setelah vonis cerai dibacakan, agenda berikutnya yaitu pembacaan ikrar talak oleh Desta. Namun untuk agenda ini, sang pengacara belum tahu kapan akan digelar karena belum mendapatkan jadwalnya.
Sebagaimana diketahui, Desta mengajukan permohonan cerai talak terhadap istrinya, Natasha Rizki pada 11 Mei 2023 lalu, didaftarkan secara e-court di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.Mereka memutuskan bercerai setelah memasuki 10 tahun usia pernikahan.
Sidang perceraian Desta dan Natasha Rizki berlangsung cepat karena mereka sudah mencapai kesepakatan sejak sebelum mendaftarkan perceraian ke pengadilan. Mulai dari hak asuh anak diserahkan ke Caca namun disepakati akan diasuh bersama, harta bersama, hingga nafkah iddah dan mut’ah.
Persidangan berlangsung cepat sejak awal sidang digelar hingga adanya putusan juga karena hanya dari pihak Desta yang mengajukan saksi. Sementara pihak Natasha Rizki tidak merasa perlu menghadirkan saksi di persidangan, dicukupkan dengan kesaksian 2 orang saksi dari pihak Desta.