Cakraline.com – Musisi, penyanyi Agatha Pricilla merilis lagu baru extended play (EP) yang tajuk Adriana. Ini merupakan album yang terdari dari lima buah trak yang terinspirasi nasehat dan paduan kehidupan yang diberikan sang bunda pada dirinya.
”Ini adalah album yang didedikasikan untuk ibu aku, makanya judul mini album tersebut adalah Adriana itu adalah nama mamahku. Jadi isinya itu lima lagu dan lima lagu itu menceritakan tentang saran dan advice dari mamahku. Jadi kaya aku pengen membingkai saran beliau, petuah beliau ke dalam satu album dan akhirnya terjadilah album adriana ini,” ucap Agatha Pricilla.
Tiga dari lima lagu sudah ditulis Agatha tiga tahun sebelumnya, namun ada dua lagu tambahan sehingga jadi mini album. ” Album ini sudah diinisiasi dari tahun 2021. Jadi lagunya itu ada beberapa yang memang sudah ditulis dari 2021 tapi akhirnya baru digarap jadi satu album Januari tahun ini. Jadi ya mungkin kalau ditotal setahun kali ya, 6 bulan sampai setahunlah,” jelas Agatha Pricilla.
Lagu-lagu di EP “ Adriana merupakan perjalanan ibunya yang telah membentuk dirinya seperti sekarang.
”Benang merahnya adalah nasihat dari ibu saya. Jadi semuanya aku gabungin, adalah nasihat nasihat yang paling kepikiran. Karena aku dan ibu aku tuh dekat, bisa dibilang beliau adalah saksi hidup dari zaman dahulu kan,” ucap Agatha Pricilla.
Dia ingin membagi kisah perjalanan hidup dengan pengemarnya. ”Dan aku selalu cerita apa pun ke mama aku, aku open banget sama mama aku. Jadi setiap ada masalah aku, untuk aku pribadi, saran saran beliau tuh yang paling bisa bikin aku bangkit lagi dan aku pengen kasih tahu ke orang – orang, pengen kasih tahu ke masyarakat bahwa ini tuh berguna banget di hidup aku dan semoga ini bisa berguna siapa saja,” ucapnya.
Agatha yang telah bermain dalam puluhan judul sinetron mengaku, lagu-lagu yang ditulis adalah gambaran kedekatan dengan sang ibu, tempat dirinya mencurahkan isi hati.
“Mamaku selama masih ada waktu sama selama masih ada tenaga dan selama masih muda, lakuin saja apa yang lo suka, yang lo mau. Asal jangan merugikan orang lain. Itu dimasalah semuanya, percintaan, karier. Yang paling utama flow your feeling saja, ikutin yang sebenarnya lo suka. Hidup cuma sekali kenapa tidak dimanfaatkan kesempatan eksplor. Untuk menyelesai EP Adriana Agatha dibantu sahabatnya Salmaa Chatisa.