Cakraline.com. Jakarta – Pesinetron Ivan Permana mengungkapkan sepupunya Bunga Citra Lestari (BCL), kini sudah mulai bisa tersenyum.

Pemeran Ainun Habibi dan film Habibie & Ainun tentu tak lepas dari dukungan keluarga besarnya yang terus mendampingi. Menghibur BCl dan putranya Noah.
“Dua hari kemarin kita kan datang ke rumahnya selalu untuk tahlilan . Acara tahlilan kemarin itu, Alhamdullilah kita saudara-saudaranya di sini, teman-teman, sahabat-sahabatnya masih berusaha becandain dia. Saya lihat kemarin sudah mulai bisa sedikit tertawa tapi setelah itu ya dia masih nangis, masih sedih,” ungkap usai mengisi sebuah acara di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Jumat (21/2/2020) pagi..
Keluarga merasa senang ketika melihat secara perlahan BCl mulai bisa melepaskan rasa sesedihnya. Meski sudah bisa mulai tersenyum sesekali ia sepertinya masih teringat dengan sosok Ashraf.
”Habis pengajian dia masih pecah lagi air matanya. Noah juga sama begitu. Main sama sepupu-sepupunya, entar ketawa entar diam lagi. Nangis lagi,” kata Ivan.
Menurut Ivan, BCL terus berusaha menguatkan putranya. “Dia sudah ngerti banget kok. Dari Bunga-nya yang nguatin dia banget,” ujarnya. Ashraf meninggal dunia Selasa (18/2/2020) lalu.
Diakui Ivan, sepupunya dan Ashraf adalah pasangan yang sangat harmonis, kedua saling mengisi. Kehidupan mereka rukun dan harmonis. Tak salah memang Ivan memberikan pujian itu. Keduanya adalah pasangan sejati.
“Mereka bener-benar cinta sejati orang bilang. Bunga bahkan sampai sudah nyiapin dua tempat di San Diego Hills,” ucapnya..
Dimata Ivan banyak kenangan yang sulit dilupakan dengan kebaikan Ashraf semasa hidupnya.
“ Ashraf itu bisa dibilang kalau buat saya tuh seorang manusia yang bener-benar bisa dibilang real man lah. Dia multi talented, dia laki-laki yang bisa segalanya. Dia seorang aktor. Dia pengusaha yang sukses. Dia seorang ayah yang sukses. Dia seorang suami yang sabar dan juga sukses. Dia seorang panutan,” Ivan memuji.
Ivan mengungkapkan banyak kebaikan yang dilakukan Ashraf selama ini. “Setau saya aja kita kan setiap lebaran Idul Fitri selalu kumpul di rumah Bunga, setiap lebaran mereka selalu bagi-bagi sedekah,” jelasnya.